Beirut (JagatNU.com) – Lembaga Dakwah PBNU melakukan lawatan dakwah ke Lebanon pada10 sampai dengan 12 Januari 2023. KH. Abdullah Syamsul Arifin. didampingi Sekretaris KH. Nurul Badruttamam dan KH. Tian Kamaludin mendapatkan kehormatan untuk memberikan kuliah umum di Global University, salah satu universitas ternama di Lebanon. Para mahasiswa dari beberapa negara termasuk Indonesia turut hadir dalam kuliah umum tersebut.
Di hadapan para hadirin, Gus Aab panggilan akrab Ketua Lembaga Dakwah PBNU menjelaskan pentingnya aqidah yang benar dan juga cara dakwah yang bisa diterima oleh masyarakat. “Seperti halnya dengan Nahdlatul Ulama (NU) yang pada awal berdirinya merupakan sebuah usaha untuk menyelamatkan aqidahnya kaum muslimin dari golongan yang menyamakan Allah SWT dengan makhluk dengan sifat-sifatnya,” tuturnya.
Kemudian, Gus Aab juga menjelaskan bagaimana Mabadi’ Khaira Ummah dijalankan di Nahdlatul Ulama sehingga benar-benar bisa menjadi Jam’iyah yang maslahah bagi seluruh umat manusia. Kurang lebih satu jam, Gus Aab berbicara menggunakan bahasa arab resmi dan sangat lancar, para hadirin termasuk rektor universitas nampak khidmat mendengarkan poin perpoin materi yang disampaikan.
Kontributor: Tian Kamaludin